by

Kapolres Melawi AKBP M. Syafi’i Pimpin Sertijab Kabag SDM, Kasat Intelkam dan Kasat Binmas

Mediakalbar, Melawi – Kepolisian Resor (Polres) Melawi menggelar serah terima jabatan (sertijab) untuk posisi Kabag SDM, Kasat Binmas dan Kasat Intelkam Polres Melawi.

Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i,S.I.K.,S.H.,M.H. Proses sertijab berlangsung secara khidmat di Aula Tribrata Polres Melawi. Sabtu (26/8/23) pagi.

Dalam Amanatnya, Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i,S.I.K.,S.H.,M.H mengatakan sertijab di lingkungan Polri merupakan dinamika organisasi untuk meningkatkan kualitas kinerja.

“Salah satu sistem pembinaan karier Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia dilaksanakan melalui mutasi, dan mutasi merupakan hal yang biasa terjadi pada setiap jenjang kepangkatan, baik secara rutin maupun insidentil berdasarkan kebutuhan organisasi atau pertimbangan kepentingan individu anggota sesuai persyaratan yang telah ditetapkan,” kata Kapolres melawi.

Lanjutnya, Mutasi dimaksud dilaksanakan guna memenuhi kebutuhan organisasi Polri, pembinaan karier, pemberian pengalaman dan wawasan, serta peningkatan kemampuan anggota yang bersangkutan. Seluruh anggota mempunyai kesempatan yang sama dalam mutasi, baik Tour Of Duty (TOD) yaitu mutasi anggota berdasarkan penugasan jabatan atau Tour Of Area (TOA) yaitu mutasi anggota berdasarkan daerah penugasan.

Kepada pejabat yang lama Kapolres Melawi sampaikan terimakasih yang selama ini telah berperan aktif membantu Kapolres dalam pelaksanaan tugas dan dapat bekerjasama dalam menjaga kamtibmas khususnya di wilayah hukum Polres Melawi.

“Terimakasih kepada pejabat lama atas dedikasinya, sehingga situasi kamtibmas sampai dengan saat ini masih dalam keadaan aman dan kondusif, selamat melaksanakan tugas di jabatan yang baru, semoga di jabatan yang baru nantinya saudara semakin sukses,” kata Syafi’i.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada ibu Bhayangkari pejabat yang lama, yang telah setia mendampingi suami dalam menjalankan tugas di Polres Melawi.

Kepada pejabat baru Kapolres Melawi ucapkan selamat bertugas karena telah dipercaya oleh pimpinan untuk menduduki jabatan Wilkum Polres Melawi.

“Saya yakin dan percaya bahwa dengan pengalaman penugasan, wawasan serta loyalitas dan dedikasi tinggi yang telah saudara miliki, saya yakin saudara akan mampi dan sukses dalam melaksanakan tugas yang baru,”ucapnya.

Adapun posisi Kabag SDM baru AKP Haryono yang sebelumnya sebagai Kasat Binmas selanjutnya digantikan oleh IPTU Sopian Efendi. Kemudian Kasat Intelkam Polres Melawi AKP I Nengah Muliawan, SH digantikan IPDA Edi Herianto yang sebelumnya sebagai kasat Intelkam Polres Kayong Utara.

Kepada awak media, Kasat Intelkam lama Polres Melawi AKP I Nengah Muliawan, SH yang akan menjabat sebagai Kanit I Subnit II Ditintelkam Polda Kalbar sampaikan kesan dan pesannya selama 2 tahun 8 bulan di Wilayah Hukum Polres Melawi.

“Banyak kesan selama bertugas di Polres Melawi, pertama saya sampaikan terimakasih kepada masyarakat Melawi yang telah kompak dalam menjaga Kamtibmas, mari tetap sama-sama menjaga wilayah Kabupaten Melawi agar tetap Kondusif. Pesan juga saya kepada masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan berita-berita hoax yang belum tentu kebenarannya apalagi jelang Pemilu.

Hal senada juga disampaikan IPDA Edi Herianto Kasat Intelkam Polres Melawi yang baru untuk mengajak masyarakat Melawi untuk menjaga Kamtibmas

“Kedepannya sama-sama kita mencegah permasalahan Kamtibmas, apalagi jelang pemilu,” ujarnya singkat.

Hadir Wakapolres Melawi, Para Pejabat Utama Polres Melawi, Para kapolsek Jajaran Polres Melawi, Para Perwira, Bintara dan PNS Polri.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed