by

Pasca Viralnya Video Beberapa Orang Berpakaian Muslim Diduga Melakukan Ritual atau Doa Di Vihara, FKUB Kota Singkawang : Warga Jangan Terprovokasi

Singkawang, Media Kalbar

Seiring beredarnya video viral yang memicu kontroversi di tengah tengah masyarakat Kota Singkawang beberapa hari yang lalu, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Singkawang, Baharudin menghimbau masyarakat Kota Singkawang agar tidak terprovokasi dengan beredar nya video viral di media sosial.

“Jangan mudah terprovokasi dengan berbagai hal negatif yang dapat merusak suasana bahagia, apalagi saat ini dalam menyambut tahun politik 2024,” ucapnya saat ditemui di Kantor FKUB Singkawang, Kalimantan Barat, Selasa (4/7/2023).

Hal tersebut disampaikannya dengan beredar video yang menunjukkan beberapa pengunjung berpakaian muslim diduga melakukan ritual atau doa di salah satu vihara di Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Yang mana kejadian tersebut terjadi pada hari Minggu 2 Juli 2023.

Suasana kamtibmas yang kondusif harus selalu kita jaga dan menjadi tanggung jawab bersama.

Baharudin mengungkapkan suasana Kota Singkawang saat ini sudah kondusif sebagai kota pariwisata dan kota jasa bahkan kota paling toleran di Indonesia.

Ia meyakini masyarakat Kota Singkawang sudah cerdas dan arif dalam menyikapi video yang viral tersebut.

“Maka harus tetap kita jaga, rawat dan pelihara dengan baik,” ungkapnya.

FKUB bersama Forkopimda dan Pemkot Singkawang sudah melakukan upaya cipta kondisi yang baik.

Terakhir, Baharudin juga mengimbau kepada semua pihak untuk terus memelihara kerukunan dan memantapkan toleransi beragama serta meningkatkan ibadah sesuai kepercayaan dan keyakinan masing-masing warga Kota Singkawang. (Kholil/mk)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed