by

Pastikan Pelayanan Kepada WBP Maksimal, Kakanwil Tinjau Rutan Landak

Landak, Media Kalbar

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat Muhammad Tito Andrianto didampingi Kepala Bagian Program dan Humas, Uray Aswin Umar dan Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan, Iwan Pramori melaksanakan kunjungan kerja di Rutan Kelas IIB Landak, Rabu (27/12/2023).

Muhammad Tito beserta rombongan disambut langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Landak, Iswandi dan jajaran. Kunjungan ini sebagai upaya untuk memastikan kualitas pelayanan yang diberikan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sejalan dengan standar yang telah ditetapkan.

Muhammad Tito Meninjau langsung kondisi dapur dan blok hunian WBP serta sarana prasarana di Rutan Kelas IIB Landak.

Muhammad Tito juga memberikan pengarahan kepada pejabat dan pegawai Rutan Kelas IIB Landak serta memberikan apresiasi kepada Kepala Rutan Kelas IIB Landak dan jajaran yang berhasil membuat Rutan Kelas IIB Landak menjadi bersih dan rapi dengan penataan ruang yang sangat bagus.

“Mari kita ciptakan rasa nyaman dan tenang di Rutan Landak, tetap jaga kesehatan bekerjalah dengan ikhlas serta tingkatkan potensi diri, tetap berkoordinasi dengan pihak terkait dan Stakeholder”, ujar Muhammad Tito.

Dalam kunjungan ini, Muhammad Tito juga berkesempatan berdialog dengan para WBP Rutan Kelas IIB Landak.

Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi WBP yang berusaha untuk memperbaiki diri dan kembali menjadi bagian produktif dari masyarakat. (*/Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed