by

Optimasi Jalur Hijau Jeruk Sambal Di Pal 9, Sukses Tingkatkan Kesejahteraan dan Interaksi Sosial

Kubu Raya, Media Kalbar

Warga RT 38 RW.11 Dusun 5 Desa Pal 9, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, telah berhasil melakukan optimasi jalur hijau melalui penanaman pohon jeruk sambal.

Hasil panen yang berlimpah saat ini dimanfaatkan sebagai sumber pendapatan bagi kas RT dan juga sebagai dukungan bagi berbagai kegiatan sosial yang ada di lingkungan mereka.

Keberhasilan ini menciptakan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat setempat,dengan meningkatkan kesejahteraan dan memperkuat interaksi sosial di antara warga.

Panjung,sekretaris RT 38/RW 11 Dusun 5 Desa Pal 9,dalam kepada awak media Minggu(13/8/2023)menjelaskan hasil panen jeruk sambal tersebut telah dimanfaatkan,terutama untuk penerangan jalan ke dua,kegiatan 17 Agustus, ke tiga untuk ke giatan di masjid. Hasil jeruk ini sangat bermanfaat bagi kami,” katanya.

Pemanfaatan jalur hijau ini telah berlangsung selama kurang lebih 15 tahun.Satu kali panen, produksi jeruk sambal ini bervariasi tergantung pada musim.Satu kali panem Produksi bisa mencapai 850 Kg hingga 1 ton. Lahan yang digunakan memiliki luas sekitar 3 km.untuk kedepannya kami berencana penambahan di beberapa RT lagi.”Ungkapnya.

M.Amin, yang merupakan ketua panitia 17 Agustus, juga menambahkan harapan mereka untuk mendapatkan subsidi pupuk dari Pemerintah Hal ini diharapkan dapat meningkatkan hasil panen lebih lanjut, sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, termasuk dalam acara keagamaan di masjid serta acara seperti perayaan 17 Agustus yang telah mereka jalankan.”Tandasnya.(MK/Ismail)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed