by

Kepala Desa Kesal dengan Kegiatan Proyek Tanpa Pemberitahuan

Kubu Raya, Media Kalbar

Kepala Desa Punggur Besar, Anwar M. Nur menyatakan kekesalannya atas banyaknya kegiatan proyek yang masuk ke desa tanpa memberikan pemberitahuan kepada pihak desa terlebih dahulu.Menurut beliau, langkah ini menghambat upaya untuk menjalin hubungan kerja sama yang baik antara pihak desa dan pelaksana proyek.

Dalam pernyataannya kepada media usai menghadiri Musyawarah Desa MUSdes(26/6/2023),Kepala Desa Punggur Besar Anwar.M.Nur mengungkapkan keinginannya agar setiap kegiatan proyek yang akan dilaksanakan di desa minimal melaporkan rencana kegiatan tersebut kepada pihak desa.Hal ini diharapkan dapat memungkinkan pihak desa untuk ikut serta dalam mengawal, mengawasi,serta memperbaiki pekerjaan proyek tersebut demi kelancaran pembangunan di desa.salah satunya Proyek pemasangan jaringan WiFi dan proyek pekerjaan Jalan Poros sebagian besar banyak kegiatan Proyek tidak lapor”Ucapnya.

“Kami berharap terjalin kerja sama yang baik antara pihak pelaksana proyek dan desa.Kami tidak ingin mereka bertindak semaunya tanpa melibatkan kami sebagai wakil masyarakat. Kami orang Timur,dan bagi kami,mengucapkan salam masuk ke rumah seseorang adalah kewajiban yang harus dijunjung tinggi,” ungkap Kepala Desa Punggur Besar Anwar.M,Mur dengan tegas.

Beliau juga menekankan bahwa kegiatan proyek yang masuk ke desa bukanlah semata-mata masalah finansial,tetapi juga sebuah usaha bersama untuk mencapai pembangunan yang berkualitas di desa tersebut. Dengan melibatkan pihak desa dalam proses pelaksanaan, diharapkan dapat tercipta sinergi yang positif antara pelaksana proyek dan masyarakat setempat.

Kepala Desa Punggur Besar Anwar.M.Nur mengingatkan bahwa pihak desa siap mendukung dan memberikan kerja sama yang baik jika pihak pelaksana proyek menghargai prinsip-prinsip keterbukaan,transparansi,dan partisipasi dalam setiap tahapan kegiatan proyek paling tidak lapor dengan RT setempat.”Tegasnya

Hal senada juga di sampaikan berapa ketua RT yang kebetulan proyek tersebut berada dekat lokasi kegiatan proyek yang sedang berlansung menurutnya sampai saat ini belum ada laporan kegiatan proyek tersebut sampai dengannya.

Sementara berita ini di terbitkan baik Istansi maupun pihak pelaksana belum dapat di hubungi. (MK/Ismail)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed