by

Rakercab PDI Perjuangan Kota Pontianak, Mantapkan Mesin Partai Untuk Raih Kemenangan 3 Kali

Pontianak, Media Kalbar

DPC PDI Perjuangan  Kota Pontianak Menggelar rapat kerja Cabang (Rakercab) di hotel Golden Tulip Pontianak, Senin (12/9).

Rakercab tersebut untuk memantapkan persiapan Partai dalam menghadapi pemilu 2024, dimana PDI Perjuangan bertekad untuk bisa menang ke-3 kalinya secara beruntun termasuk di Kota Pontianak.

“Untuk pemenangan pemilu 2024, kita PDI Perjuangan lebih pada konsolidasi dan penguatan mesin partai. Dengan struktur kepengurusan yang lengkap bisa memenangkan pemilu 2024.” Kata Karolin Margret Natasa Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalbar disela-sela hadir pada kegiatan tersebut.

Mantan Bupati Landak ini juga menyampaikan bahwa target PDI Perjuangan menang 3 kali beruntun, diakui dalam mempertahankan kemenangan itu tidak mudah, tapi yakin dengan mesin partai yang panas dan siap maka target tersebut bisa tercapai.

Tantangan menurut Karolin pasti ada disamping banyaknya partai baru, dan patai lainnya dan juga dunia digital serta pemilih pemula atau milenial. ” untuk kaum milenial ini kita juga lantik Banteng Muda Indonesia.” Ujarnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pontianak menyampaikan hal sama bahwa untuk Kota Pontianak barusaha menang 3 kali beruntun. “Kita target menang 3 kali beruntun, untuk kursi legislatif di Kota Pontianak targetnya 9 kursi. Ini bisa dengan kesiapan partai dan potensi kita yang ada.” Katanya.

Kegiatan Rakercab PDI Perjuangan Kota Pontianak juga di hadiri anggota DPR RI Drs. Cornelis, MH. Selain itu kegiatan ini dihadiri seluruh PAC dan Ranting se Kota Pontianak. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed