by

Hadir Pada Pelantikan Mediator DSI, Sekda Kabupaten Bengkayang Berharap Berkontribusi Penyelesaian Sengketa

Pontianak, Media Kalbar

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkayang, Yustianus, SE. MM., mewakili Bupati Bengkayang menyambut baik adanya para mediator, arbiter, konsiliator yang sudah dilantik, diharapkan bisa berkontribusi ke Daerah dalam penyelesaian sengketa.

Yustianus hadir pada Sidang Terbuka Penandatanganan Pakta Integritas, pengambilan sumpah/janji dan Pelantikan Profesi Mediator/Ajudikator/ Konsiliator/Arbiter/ Praktisi Dewan Sengketa di Wilayah Hukum Provinsi Kalbar yang dilaksanakan oleh Dewan Sengketa Indonesia (DSI) di Hotel Golden Tulip Pontianak, Senin (21/8).

“Saya selaku Pemerintah daerah memberikan apresiasi menyambut positif kegiatan pelantikan, pengambilan sumpah janji para mediator, konsiliator, arbiter, pejabat yang dilantik ini bisa memberikan kontribusi, sumbangsih untuk daerah dalam menyelesaikan sengketa sebelum tingkat pengadilan.” Kata Yustianus kepada Media Kalbar/ mediakalbarnews.com.

Dikatakan bahwa untuk kerjasama Pemkab Bengkayang siap dan Bupati ingin hadir pada kegiatan ini, namun karena ada kegiatan lain tidak bisa untuk hadir. Sementara untuk sumber dayanya di daerah cukup.

Menurutnya para mediator ini penting, membantu pemerintah dalam hal sengketa sebelum ke pengadilan, agar lebih mudah, cepat selesai. “Dengan cepat selesai diharapkan tidak ada memberikan dampak ekses sosial bagi masyarakat, seperti yang terjadi baru ini di Bengkayang.” Tutupnya. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed